www.topnewsumatera.com

Pimpin Apel Bulanan Terkahir, Berikut Pesan Pj Bupati Muara Enim


Muara Enim, TNS - Sumsel. --  Apel pagi yang diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Muara Enim, Senin (17/02/2025) di Halaman Kantor Bupati Muara Enim diwarnai suasana haru. Dimana, apel tersebut menjelang berakhirnya masa tugas Pj Bupati Muara Enim H Henky Putrawan sebagai pucuk pimpinan di Bumi Serasan Sekundang.

Terpantau Pj Bupati menjadi pembina apel dan menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf kepada seluruh jajaran yang telah bersama-sama mendukung mewujudkan Kabupaten Muara Enim lebih maju dan sejahtera.

“Terimakasih atas dukungan dan dedikasinya dalam mewujudkan kabupaten Muara Enim lebih maju dan sejahtera dan saya meminta maaf jika selama memimpin terdapat kesalahan maupun kekhilafan. Oleh karenanya saya menyampaikan rasa bangganya memimpin Pemerintah Kabupaten Muara Enim selama 7 bulan terakhir dengan berbagai capaian prestasi membanggakan,”ungkapnya.

Kemudian, ia mengatakan banyak capaian keberhasilan yang ditorehkan mulai dari keberhasilan mengendalikan laju inflasi, penurunan kemiskinan ekstrem hingga penghargaan dukungan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024 dari Kementerian Dalam Negeri sebagai daerah memberikan dukungan penyaluran pembiayaan 100 persen yang bersumber APBD untuk KPUD, Bawaslu, TNI dan Polri.

“Saya berpesan agar prestasi yang ditorehkan terus pertahankan serta mengajak seluruh ASN untuk mendukung pemerintahan baru dalam melanjutkan program-program pembangunan yang telah dimulai menuju Bumi Serasan Sekundang semakin maju dan sejahtera,”pungkasnya.

Usai Apel Bulanan di Laksanakan,kegiatan dilanjutkan dengan Silaturahmi yang bertempat di Balai Agung Serasan Sekundang.( Red) 

Share on Google Plus

About TopNews

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar